Hi Fans Gameloft!
Ada yang sudah mencoba Asphalt 7? Game racing paling popular untuk mobile phone kini kembali dengan tampilan yang makin keren! Para pengguna Android kini juga dapat menikmatinya. Kami tau, banyak yang sudah menanti-nantikan hadirnya game yang satu ini, terima kasih untuk kesabarannya ya!
Tingkatkan kecepatannya dan nikmati visual yang menakjubkan dari edisi terbaru seri Asphalt. Kamu akan berlomba dengan 60 mobil paling bergengsi, seperti Audi, Lamborghini, dan Aston Martin.
Kami mengambil hal-hal yang kamu sukai di Asphalt 6 dan mengembangkannya. Kamu dapat menikmati 6 mode game :
* Normal Race: Jadi yang pertama di garis finish.
* Elimination: Ketika timer menunjukan angka 0, mobil diposisi terakhir akan tereliminasi.
* Beat ‘Em All: Jatuhkan lawan sebanyak-banyaknya dalam waktu yang ditentukan.
* Paint Job: Selesaikan balapan secepatnya tanpa merusak mobilmu.
* King of the Hill: Kumpulkan poin berdasarkan posisi-mu. Poin tertinggi akan menjadi pemenang.
* Drift: Drift sebanyak yang kamu bisa dalam waktu yang ditentukan.
Jadi, apa yang baru dari Asphalt 7?
Track baru, mobil baru, peningkatan kualitas grafik dan fitur-fitur sosial.
Nikmati 5 track baru : Paris, Hawaii, Shanghai, London, dan Miami!
Cek di Asphalt Tracker untuk menemukan teman-teman yang menantangmu, kamu juga memamerkan prestasimu dan membandingkan statistik. Kamu juga bisa menemukan lawan melalui sistem matchmaking online. Apapun device-mu, Asphalt 7 akan memaksimalkannya!
Tunggu apalagi, ayo download gamenya :
- Untuk iOS : http://bit.ly/NrsgbD
- Untuk Android : http://bit.ly/Q2ac2i
Seru-seruan di weekend ini dengan kuis dari Gameloft :
“Kamu adalah seorang pembalap profesional, suatu hari kamu mendapatkan tawaran dari Gameloft untuk mencoba mobil terbaru tersebut. Jika mobil terbaru itu seperti gambar dibawah, kira-kira gimana reaksimu?”
Hadiah : Free Game untuk 5 orang pemenang
Silahkan berikan jawaban kamu yang lucu dan unik di kolom di bawah. Satu orang hanya valid untuk 1 email dan 1 jawaban. Jangan SPAMMING di area komentar, atau kamu bisa kena ban!
Kamu dipersilahkan memberikan komentar yang lucu, seru, atau menegangkan setelah jawaban kamu (sekaligus untuk meningkatkan kesempatan kamu dipilih jadi pemenang).
Contohnya: “ alamakkk!! *tepok jidat* ”
Kalau kamu melihat komentar-komentar fans yang lain, akan terlihat seru dan lebih interaktif, jadi kunjungi halaman ini sesering mungkin.
Pemenangnya akan diundi hari Selasa, 6 September 2012.
Good Luck!
Sunday, September 2, 2012
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment